Kelas 2 SD Islam Terpadu Nur Hidayah Peringati Hari Sumpah Pemuda dengan Parade Lagu Kebangsaan

SOLO — Hari Sabtu (28/10/2023) para siswa kelas 2 Sekolah Dasar Islam Terpadu Nur Hidayah tampil berbeda. Ada yang mengenakan seragam merah putih, pramuka, seragam batik khas, gamis putih, koko putih, dan sarung. Mereka berkumpul di aula gedung timur untuk memperingati Hari Sumpah Pemuda yang ke – 95. Para guru dan siswa mengadakan parade lagu kebangsaan dengan mengusung tema P5 yaitu “Menumbuhkan Rasa Cinta Tanah Air”.Segenap rangkaian acara disusun pada hari tersebut, mulai doa pembuka, muroja’ah surat, salat dhuha bersama, sambutan oleh Sri Lestari S.Pd., selaku Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum. Dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars SDIT. Sebagai acara puncak pada hari ini para siswa menyanyikan berbagai macam Lagu Nasional Indonesia secara bergantian dari kelas 2A, 2B, 2C dan 2D. Nunuk Purnawati, S. Pd., selaku koordinator kelas 2 menyampaikan, acara ini digelar untuk mengenalkan perjuangan para pemuda dalam meraih kemerdekaan dan menanamkan rasa cinta tanah air kepada para siswa. Para siswa nampak sangat antusias dengan acara ini. Mereka juga bersemangat menyanyikan macam-macam lagu Nasional, diantaranya Hari Merdeka, Halo-Halo Bandung, Maju Tak Gentar, Satu Nusa Satu Bangsa, Bangun Pemuda – Pemudi dan Dari Sabang Sampai Merauke.Salah satu siswa kelas 2A Zahira Nasywa A (8) mengatakan, “Aku sangat senang dengan acara ini karena meriah dan jadi tahu banyak lagu Nasional Indonesia”.Acara ditutup dengan menulis rapi teks Sumpah Pemuda, mewarnai gambar yang bertema Sumpah Pemuda, berdoa, dan pulang.